Faktual.Net, Bandung, Jawa Barat – Sebanyak 332 personil TNI AD, melakukan Kegiatan Pelatihan Keterampilan Pertanian berasal perwakilan komando distrik militer (Kodim) dari Sabang sampai Merauke. Rabu (22/09/2021)
Salah satu peserta sempat di konfirmasi, perwakilan Kodam XIV Hasanuddin, kodim 1424 Sinjai, Serda Rusli, kini menjabat sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Lamatti Rilau, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.
Ia menuturkan bahwa ilmu yang di dapatkannya selama mengikuti pelatihan pertanian dan akan menerapkan di wilayah binaannya.
“Ilmu telah saya dapat kan selama mengikuti pelatihan keterampilan pertanian ini, saya akan salurkan kepada masyarakat Sinjai khusus pada wilayah binaan saya di Lamatti Rilau agar kedepannya hasil pertanian lebih baik dan bagus” tulisnya saat di konfirmasi lewat jejaring WhatsApp.
Kegiatan Tersebut dibuka oleh Wakil ASTER KASAD Brigjen TNI Toto Nurwanto SIP.,Msi, dan di hadiri Kepala Pelatihan Pertanian Pusat Jakarta, Dr. Ir Leli Nuryati, M sc.
Berlangsung tersebut selama 5 hari yakni Mulai 20 September – 24 September 2021, dan dilaksanakan di Dipusdikter Cimahi, Bandung, Jawa Barat.
Laporan: Dzul