4 ASN Masuk Masa Pensiun, Sekda : Terima Kasih Atas loyalitas dan Pengabdiannya

Faktual.Net,Tidore. Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan, Asrul Sani Soleman sebagai Inspektur apel pagi yang dirangkaikan ucapan pelepasan kepada beberapa ASN yang masuk pensiun pada bulan Oktober 2019 yakni Nurhayati Malagapi Guru  SDN Marekofo, Fatma M Zen Guru SDN Ome, Safia Yasin Guru SDN N 1 Mareku dan Jainab Ismail Pelaksanan pada Dinas Pendidikan kegiatan ini berlangsung di halaman Kantor Walikota, Senin, (30/9/19) pagi.

Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan, Asrul Sani Soleman dalam kesempatan tersebut mengucapkan apresiasi dan terimakasih atas segala kinerja yang luar biasa, loyalitas dan Pengabdian yang patut dibanggakan serta dedikasi yang tinggi bagi Pemerintah Kota Tidore Kepulauan.

“Banyak hal yang telah Ibu Bapak berikan bagi Pemerintah Kota Tidore, sehingga rasanya ucapan terima kasih saja tidak cukup untuk membalas apa yang telah di abdikan untuk daerah ini” kata Asrul Sani.

Baca Juga :  CKTRP Jakut Tahu Dasar Hukum, Diduga Lupa Cara Menerapkan

Asrul juga menambahkan sebagai Pejabat Pembina Kepegawaian  Kota Tidore Kepulauan Kota Tidore Kepulauan memohon maaf apabila pernah terjadi kesalahan, serta kekhilafan dan berharap ASN yang baru memasuki pensiun bisa menjalani masa purna bakti ASN dengan penuh kebahagian.

Usai apel dilanjutkan dengan penyerahan 5 unit  armada sampah berupa Motor Kaisar 200 cc dari Hibah Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Direktorat Pengolahan Sampah Tahun Anggaran 2019 kepada 3 Kelurahan yaitu Kelurahan Tomagoba, Kelurahan Seli dan Kelurahan Payahe dan 2 Desa yaitu Desa Balbar dan Desa Maitara Utara.(hms)

Baca Juga :  CKTRP Jakut Tahu Dasar Hukum, Diduga Lupa Cara Menerapkan

Reporter : Aswan Samsudin

Tanggapi Berita Ini