Faktual.Net, Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Persaudaraan Alumni 212 (PA 212) menghasilkan rekomendasi dukungan kepada Habib Rizieq Shihab sebagai Capres 2019. Rakornas yang berlangsung di Aula Sarbini Taman Bunga Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur pada Selasa 29/5/2019 menempatkan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) tersebut sebagai Capres 2019 diurutan pertama.
Habib Rizieq tidak sendirian, ada empat nama lain yang juga dihasilkan pada Rakornas tersebut sebagai Capres 2019. Mereka adalah Prabowo Subianto, TGB Muhammad Zainul Madji, Yusril Ihza Mahendra dan Zulkifli Hasan. Habib Rizieq akan diperjuangkan sebagai Capres 2019, lantaran sebagian besar peserta Rakornas menginginkan Rizieq ungkap Slamet Ma’arif ketua umum PA 212.
Slamet mengatakan jika pihaknya mengajak seluruh umat Islam di Indonesia untuk menyepakati kriteria Capres yang mereka sebutkan. Kriteria tersebut yakni memahami sejarah bangsa, memahami ideologi negara, bekerja keras untuk kepentingan rakyat bukan untuk asing. Selain itu tambahnya harus meningkatkan kewaspadaan terhadap adanya kemungkinan bangsa lain yang akan menjadikan Indonesia sebagai negara komprador, tidak tambah utang luar negeri, harus adil terhadap semua pihak dan tidak suka tebar pesona.
Sejumlah tokoh hadir pada Rakornas tersebut. Diantaranya : Amien Rais, Slamet Ma’arif, Muhammad Al Khaththath, Adhyaksa Daud dan Egi Sudjana.
Sumber : Tribunnews.com
Comment