Faktual. Net, Kendari. Motor yang sehat akan memberikan rasa nyaman bagi pengendara. Motor yang sehat akan diperoleh apabila penggunanya rutin melakukan perawatan secara berkala.
Penurunan kinerja mesin motor bisa semakin cepat terjadi jika tidak dirawat secara teratur. Karenanya, servis atau tune up motor berkala penting dilakukan untuk menjaga performa motor.
Dengan servis berkala, kita dapat mengetahui kondisi spare parts untuk menghindari kerusakan parah, untuk meminimalisir biaya perawatan dan juga untuk meminimalisir resiko mogok.
Dilansir dari GridOto, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam servis motor berkala.
Diantaranya mencakup pemeriksaan dan penggantian oli mesin, pembersihan, pemeriksaan, dan penyetelan karburator, pemeriksaan dan penyetelan celah klep, pembersihan, pemeriksaan, dan pengukuran atau celah busi, jika sudah tidak memungkinkan bisa diganti dengan yang baru.
Kemudian, pengecekan dan pembersihan saluran udara, pemeriksaan dan penyetelan jarak main bebas kopling, pemeriksaan dan penyetelan jarak bebas rem tromol.
Berikutnya, pemeriksaan aki, angin ban, suspense depan dan belakang, sistem kelistrikan, pergerakan stang kemudi, saluran bahan bakar, air radiator, baut mesin, penyetelan gas tangan, pergerakan stang kemudi dan penyetelan switch rem.
Setiap bengkel motor pasti memiliki standar operasional terkait tahapan tune up motor yang diservis. Namun pastinya, tujuan prosedurnya adalah agar sepeda motor mudah dihidupkan, kerja mesin normal, serta sistem pengereman yang bekerja dengan baik.
Faktor penting lainnya untuk menjaga performa motor, namun kadang terlewatkan adalah ketelitian teknisi motor. Banyak cara dilakukan bengkel, baik bengkel resmi atau bengkel pribadi dalam menjaga kualitas servis mereka.
Pastikan anda memperhatikan perawatan motor yang anda miliki. Sangat tidak bijak, ketika perawatan anda lakukan setelah motor rusak. Biasakan untuk melakukan perawatan berkala.
Comment