Example floating
Example floating
Example 728x250
Kampus

Mencekam, Dua Fakultas Di UINAM Kembali Bertikai

×

Mencekam, Dua Fakultas Di UINAM Kembali Bertikai

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Faktual. Net, Gowa, Sulsel. Aksi brutal mahasiswa Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) yang diwarnai lemparan batu oleh mahasiswa fakultas syariah dan hukum berhadapan dengan mahasiswa fakultas dakwah dan komunikasi kembali terjadi pada Selasa, 23/10/2018 berlangsung sekitar pukul 13.00 Wita.

Kuat dugaan perang batu tersebut dipicu lantaran perselisihan saat laga futsal yang digelar pihak kampus seperti yang telah diberitakan sebelumnya.

Example 300x600

Pantauan dilokasi, kelompok mahasiswa dari fakultas syariah dan hukum melempari fakultas dakwah dan komunikasi hingga akibatnya puluhan jendela fakultas rusak.

Selain itu akibat bentrok yang menelan waktu 2 jam lamanya itu, puluhan mahasiswa terluka dan motor yang parkir di pelataran fakultas dakwah dan komunikasi hancur dikenai lemparan dan digulingkan oleh massa aksi.

“Saya amati sendiri tadi, sementara mau damai baru mereka mulai lempar dan pihak kepolisian terlambat datang menangani masalahnya,” tutur salah satu mahasiswa dari kubu fakultas dakwah dan komunikasi.

Saat berita ini diterbitkan dua kelompok mahasiswa yang bertikai telah kembali normal dengan pengawalan gabungan puluhan TNI- POLRI.

Penulis : Juliadin

Tanggapi Berita Ini
Example 300250
Example 120x600