Faktual.Net, Buton Utara, Sultra – Berdasarkan data kewaspadaan terintegrasi dari tim Gugus Tugas Covid-19 yang dirilis pada Selasa 14 Juli 2020 pukul 18.30 WITA, saat ini di Kabupaten Buton Utara (Butur), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), terdapat dua orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Dari press release yang diterima Faktual.Net, pada Rabu (15/7/2020), dua orang terkonfirmasi positif tersebut masing-masing pasien 002 berjenis kelamin laki-laki dengan umur 21 tahun. Sedangkan pasien 003 juga berjenis kelamin laki-laki dan berumur 29 tahun.
“Berdasarkan data ter-update yang masuk ke kami, saat ini di Buton Utara untuk kasus Suspect dan Probable tidak ada, sedangkan untuk kasus terkonfirmasi sudah ada dua orang, kedua-duanya adalah laki-laki,” ungkap Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Covid-19 (GTC-19), dr. Muhammad Ali Badar dalam keterangannya.
Ia juga menyebutkan, kedua pasien terkonfirmasi tersebut sebelumnya telah mengikuti tahapan pemeriksaan sampel di Balai Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Litbangkes) Papua pada tanggal 8 Juli 200 lalu.
“Kedua pasien tiba di wilayah Kabupaten Buton Utara sekitar pukul 14.00 kemarin, mereka melalui jalur darat dari Bau-Bau,” tutupnya.
Untuk diketahui, total penggunaan alat Rapid Test di Kabupaten Butur saat ini sebanyak 1.220 Kit, sedangkan untuk pengambilan sampel pemeriksaan Swab hingga saat ini totalnya terdapat 77 sampel, namum ditambah dengan tiga sampel yang sementara menunggu hasil.
Reporter: Zahirudin
Editor: Anto Buteng