Faktual.net, Gowa, Sulsel– Husniah Talenrang setelah Resmi ditetapkan Oleh DPRD Gowa lalu diteruskan Kemendagri untuk Persiapan Pelantikan Bupati Gowa menyempatkan diri bersapa kewarga pasar Sungguminasa Gowa.
Kali ini Husniah Talenrang langsung berinteriaksi dengan warga di Pasar Sentral Sungguminasa, Kecamatan Somba Opu, Gowa pada Rabu Siang (15/1/2025)
Hadir didampingi suami tercinta, Haji Khaerul Aco dan Kepala Pasar Sungguminasa Haji Tunru.H Anwar Usman dan beberapa Tokoh Masyarakat Somba Opu.
Menyapa Masyarakat di pasar sungguminasa ini secara dadakan usai menghadiri acara syukuran tim pemenangannya yang berlokasi tak jauh dari pasar.
“Hadir karena ada acara syukuran kemenangan Hati Damai, ketika mau pulang tiba-tiba ingin jalan-jalan ke pasar. lansung saja beli sayur untuk di rumah,” Kata Husniah dengan penuh ekspresi ceria.
Antusias para pedagang dan warga yang sedang berbelanja.menyampaikan salam serta ucapkan selamat atas terpilihnya jadi Bupati Gowa masa bakti (2025-2030) pedagang Pasar sungguminasa nyampaikan harapan mereka kepada pemimpin baru ini.
Husniah Talenrang juga menyempatkan diri menyusuri area lapak pedagang sembari berinteraksi langsung dengan mereka. Kehangatan yang ia bawa membuat suasana pasar menjadi lebih semarak.
Politikus serta pemimpin wanita pertama kab Gowa, Husniah Talenrang lahir di Ujung Pandang 20 Maret 1977 adalah politikus Indonesia yang punya pengaruh serta bisa memahami bagaimana melanjutkan pembangunan Gowa lebih baik pengalaman menjabat Anggota DPRD Kabupaten Gowa periode 2019—2024. Saat ini dia tercatat menjabat Ketua DPD PAN Kabupaten Gowa, InsyaAllah akan amanah kedepannya untuk masyarakat Gowa.
Reporter Tahar