Example floating
Example floating
Example 728x250 Example 728x250
Daerah

Raker Rekreatif PERKAPJU III Tetap Progam Komplit

×

Raker Rekreatif PERKAPJU III Tetap Progam Komplit

Sebarkan artikel ini
Example 468x60
Faktual.Net, Kabupaten Bogor-Bertempat di Villa Rahma Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada tanggal 8-9 Pebruari 2025, dilaksanakan rapat kerja III Rekreatif Perkumpulan Komunitas Alumni Pelajar Jakarta Utara (PERKAPJU) berjalan dengan lancar dan sukses
Diikuti oleh komponen Dewan Penasehat, Dewan Pengawas serta jajaran Pengurus PERKAPJU menghasilkan enam program unggulan dibidang sosial kesehatan, agama, pendidikan, UMKM dan olahraga, budaya dan organisasi, kegiatan roadshow FGD goes to school serta paket lengkap silaturahmi Ramadhan PERKAPJU bersama yatim piatu, olahraga ribuan orang dan Mus-ang Mall Perkapju menjadi diantara program unggulan tahun 2025.
“Kami lakukan program raker rekreatif setiap tahun untuk menyusun program unggulan selama satu tahun berjalan, yang tidak neko-neko, yang semampunya dan yang mungkin berjalan dengan sinergitas dengan lembaga atau instansi terkait, yang penting bergerak berbuat dan bermanfaat untuk alumni, almamater dan masyarakat Jakarta Utara,” kata ketum PERKAPJU Drs. Agustono, MBA yang biasa kita panggil Bang Guston didampingi Waketum Dety, Pengawas Juwadi dan Penasihat H. Asmuri, Dien Syamsuddin serta Iryansyah (IRS).
Ketua Panitia kegiatan yang dipegang oleh sekum PERKAPJU langsung Hayatul Afif, SH didampingi bendahara Ria Sudarwanti, dan panitia lainnya Bece, Yatie Bekti dan lain-lain menyampaikan, kami namakan kegiatannya Raker Rekreatif karena memang ada 3 sasaran dari kegiatan ini :
1. Disepakatinya Program Kerja Unggulan untuk 1 tahun 2025.
2. Adanya Evaluasi Kinerja Pengurus selama tahun 2024.
3. Nilai Rekreasi untuk laksanakan kegiatan ini dengan memperkuat jalinan silaturahmi, persaudaraan dan kekeluargaan dengan tambahan games dan kebersamaan sehingga pengurus perkapju tetap selalu ceria, solid dan bahagia dalam bentuk rekreasi (non formal),”kata Afif dan kawan-kawan.
(Neneng)
Tanggapi Berita Ini
Example 300250
Baca Juga :  Wings Air Kembali Beroperasi di Bandara Sugi Manuru, Terbang Empat Kali Se- Minggu
Example 120x600