Berita  

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Perangkat Desa Wonotunggal

Faktual.Net, Batang, Jateng – Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Wonotunggal menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan Kaur Perencanaan desa Wonotunggal, Selasa (26/1/2021).

Acara digelar di Balai Desa setempat dengan sederhana dan menerapkan protokol kesehatan. Setelah dilantik, Daryoso resmi diangkat jadi perangkat desa Wonotunggal sebagai Kaur Perencanaan.

Kepala Desa Wonotunggal Kisworo meminta Kaur Perencanaan agar segera menyesuaikan dengan tugasnya.

“Selamat, semoga bisa mengemban amanah mengabdi pada masyarakat dan membangun kemajuan bagi desa,” katanya.

Sementara pada kesempatan itu, Camat Wonotunggal Himawan mengingatkan masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas.

Baca Juga :  Langkah Antisipasi Polsek Bawang Menjelang Idulfitri

“Situasi COVID-19 belum berakhir, jadi ikuti aturan dan protokol kesehatan,” katanya.

Ia juga meminta masyarakat untuk menyukseskan program pemerintah yaitu vaksinasi COVID-19.

“Kemarin sudah diawali vaksinasi terhadap tenaga kesehatan Puskesmas Wonotunggal, masyarakat tidak usah takut karena semua sudah dipastikan aman oleh pihak terkait untuk kebaikan kita bersama,” ungkapnya.

Ia menyampaikan ucapan selamat pada perangkat desa yang baru saja dilantik.

“Selamat buat saudara Daryoso sebagai Kaur perencanaan, segera menyesuaikan diri dan kuasai tugas pokoknya,” katanya.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Wonotunggal Polres Batang AKP Sayoko, Danramil 08 Wonotunggal diwakili Pelda Wani, Bhabinkamtibmas Brigpol M.Supriyadi, Babinsa Serma Suko, Rohaniawan dari KUA kec. Wonotunggal Arjo Winoto Ketua Sang Pamomong kec. Wonotunggal H. Tarmolah, Ketua BPD, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat setempat

Baca Juga :  Tuntut Keadilan, Didit Minta Cabut Sementara Izin Operasional Swalayan Marina Mart di Kendari

Reporter : Niko

Tanggapi Berita Ini