Faktual.Net, Kendari — Lembaga pembinaan dan pengembangan TK Al-Qur’an Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (LPPTKA-BKPRMI) kota Kendari menggelar upacara wisuda santri ke XX tahun 2024 bagi 184 lulusan dengan motto “Menyiapkan Generasi Qur’ani menyongsong Masa depan yang Gemilang”
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Asrama Haji, pada Ahad (03/03/2024).
Pelaksanaan Munaqosyah dan wisuda santri merupakan komitmen LPPTKA BKPRMI Kota Kendari agar dapat dilaksanakan setiap tahunnya. Wisuda santri ini memasuki tahun ke-20 diikuti oleh 184 Santriwan/Santriwati yang berasal dari 20 TPQ, 18 TPQ dari Kota Kendari, 1 TPQ dari Kabupaten Konawe dan 1 TPQ dari Kabupaten Konawe Selatan.
Suasana penuh haru pada wisuda tersebut sukses diselenggara dengan diawali lantunan ayat suci Al-Quran oleh dua Santri. Program ini menghasilkan 15 santri terbaik tingkat TPA dan TQA kota Kendari.
Menurut Kemenag Kota Kendari, H. Muh. Lalang Jaya, S.Pd., M.Si bahwa anak adalah amanah orang tua, sehingga pencapaian hari ini tujuannya sebagai aset keluarga dan aset umat yang diharapkan menjadi generasi Qurani berbakti dan berguna untuk keluarga, umat, bangsa dan negara.
Sementara itu, Pj Wali kota Kendari yang diwakili oleh Kabagkesra kota Kendari Dr. Sapri M.Si. dalam sambutannya menyampaikan sebagai pemerintah sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan.
“Marilah kita jadikan ini sebagai momentum yang memilki visi dan misi untuk Indonesia maju dengan memiliki generasi Qur’ani,” harapnya.
Ditempat yang sama Bapak Prof Dr.Ir. Andi Bahrun, M.Si. saat menyampaikan pesan dan kesan mewakili orang tua wisudawan Mengucapkan terimakasih kepada Ustadz Ustadzah yg telah membina sehingga sukses wisuda yang dilaksanakan.
Dia melanjutkan bahwa program ini telah berjalan kurang lebih 20 tahun sehingga menurutnya perlu untuk guru-guru mengaji diberikan insentif, hal ini (insentif guru ngaji) dibenarkan dan disampaikan pula oleh akhina La Ode Fahasini, S.Pd.,S.IP.,M.Si selaku Dirda LPPTKA- BKPRMI kota Kendari.
”Hari ini, bagi kami orang tua Santri Wati sangat bangga, ini merupakan komitmen amanah yang kita miliki sekaligus menjadi komitmen kita untuk membumikan generasi Qurani yang mana terlalu banyak teknologi yang peluang besar nya melunturkan nilai keislaman,” imbuh Andi Bahrun.
Kegiatan ini dihadiri oleh Pj Walikota Kendari diwakili oleh Kabagkesra Kota Kendari Dr. Sapri ,M.Si., Ketua umum DPW BKPRMI Sulawesi Tenggara diwakili Dr. Samrin, M.Pd.I, Kepala kantor kementerian Agama Kota Kendari
Kadis Dikmudora Kota Kendari H. Muh. Lalang Jaya, S.Pd., M.Si, Bapak/ibu kepala unit dan pembina TK/TPQ serta Orang tua wali santriwan dan santriwati.
Penulis: Irma