Example floating
Example floating
Example 728x250
Edukasi

Polres Muna Sukses Gelar Olimpiade Mate-Matika, Ini Nama-Nama Juaranya

×

Polres Muna Sukses Gelar Olimpiade Mate-Matika, Ini Nama-Nama Juaranya

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Faktual. Net, Muna. Olimpiade Matematika yang diikuti oleh pelajar dari SD, SMP, SMA, Se Kabupaten Muna dan Muna Barat yang dilaksanakan Polres Muna sukses digelar pada hari Rabu, 3/10/2018.
Kapolres Muna, AKBP. Agung Ramos Paretongan Sinaga selaku penanggung jawab dan Muh. Boris penanggung jawab pelaksana mengumumkan nama-nama juara Olimpiade Matematika Kapolres Cup 2018.

Berikut nama-nama pemenang lomba Tingkat Sekolah Dasar yakni juara satu diraih Edi Lestariwa berasal dari SDN 09 Katobu dengan 22 poin dari Kabupaten Muna. Juara dua dari SDN 06 Katobu, Rido Dwi Widianto dengan 20 poin Kabupaten Muna Dan juara tiga diraih SDN 08 Kabawo, Mega Setianingrum 18 poin dari Kabupaten Muna.

Example 300x600

Sementara Olimpiade Matematika tingkat Sekolah Menengah Pertama, juara satu diperoleh Farhan Mursalin asal SMP 02 satu atap Tiworo Selatan, dengan perolehan sembilan poin dari Kabupaten Muna Barat.
Kemudian Juara dua diraih oleh MTs N 01 Muna, Ashabul Imam Al Islamy, dengan perolehan poin enam asal Kabupaten Muna, Sedangkan juara tiga asal SMP N 01 Tiworo Tengah yakni Hardianti Puro dengan hasil lima poin dari Kabupaten Muna Barat.

Baca Juga :  Kwarran Koja Jakarta Utara Gelar Permainan Besar Siaga

Lanjut, untuk kategori Sekolah Menengah Atas, juara satu ditangan Muhammad Rahman Gafar asal SMA 02 Raha Kabupaten Muna dengan nila 30 poin, Juara dua atas nama Safar dari SMAN 01 Maginti Kabupaten Muna Barat , dengan 19 poin. Sedangkan juara tiga kembali diraih asal Kabupaten Muna SMA 02 Raha atas nama Alif Rama Sakti dari dengan 15 poin .

Baca Juga :  FWJ Indonesia Dorong Semua Unsur se Kota Tangerang Jaga Kondusifitas dan Sinergitas

Perlu diketahui siswa asal Kabupaten Muna selaku tuan rumah berhasil mendapat gelar juara Olimpiade Matematika Kapolres Cup 2018, untuk penyerahan hadiah akan diberikan bersamaan dengan hasil lomba Cerdas Cermat pada tanggal 18 Oktober mendatang.

Kapolres Muna, AKBP Agung Ramos Paretongan Sinaga menjelaskan, hasil perolehan juara Olimpiade Matematika Kapolres Cup, berdasarkan penilaian panitia penyelenggara dari (LESC) Learning Science Center.

“Kegiatan ini akan terus bergulir setiap tahunnya, siapapun kapolresnya karena menurut saya ini adalah kegiatan yang sangat positif,” tutupnya.

Penulis : Abd. Rasyid Suyoto

Tanggapi Berita Ini
Example 300250
Example 120x600