Berita  

Warga Junti Asri Gotong Royong Buka Jalan Makam

Faktual.Net, Serang, Banten – Ratusan masyarakat lingkungan junti asri, Kecamatan Jawilan Kabupaten Serang-Banten, melakukan gotong royong pembukaan badan jalan menuju kompleks tempat pemakaman umum (TPU) di lingkungan Junti Asri, minggu (18/10/2020).

Gotong royong pembukaan badan jalan yang melibatkan ratusan warga, selama ini jalan menuju makam baru berupa jalan setapak dan sulit dilintasi karena salah satu titik berupa sawah, belum adanya jembatan menuju lokasi.

“Kami adakan gotong royong untuk membuka badan jalan. Jalan masih sulit dilalui karena ada yang masih sawah dan hanya jalan setapak,” kata Ketua Paguyuban kematian (Kuat Handoko) di sela-sela gotong royong.

Menurutnya, agenda gotong royong pembukaan badan jalan mendapat dukungan dari semua RT yang ada di perumahan Junti Asri.

“Kami bersyukur karena setiap kali ada kegiatan gotong royong di lingkungan, semua RT bersatu,” ujarnya.

 

Menurutnya, selama ini ketika warga di lingkungannya ada yang meninggal, ada pemakaman yang di beli oleh warga namun tidak  begitu luas, ini pemberian dari pihak developer seluas sekitar 1.060 meter persegi, karena lokasi menuju tempat pemakaman bekas sawah  dan aliran sungai kecil sehingga kesulitan menuju lokasi.

Baca Juga :  Tuntut Keadilan, Didit Minta Cabut Sementara Izin Operasional Swalayan Marina Mart di Kendari

“Kami Berharap ada perhatian pemerintah daerah untuk menindaklanjuti pembukaan badan jalan itu melalui pembangunan jalan sehingga memudahkan akses menuju makam,” harapnya.

“Tokoh-tokoh masyarakat sudah kumpul, rencananya setelah dibuka badan jalan ini akan diusulkan pembuatan jembatan maka sangat di harapkan  bantuan supaya dibangun jalan dan jembatan sekaligus dibangun pagar makam,” ujarnya

Agenda ini akan rutin kita laksanakan setiap minggu agar tidak mengganggu aktifitas warga yang mayoritas buruh pabrik.

Perwakilan pihak developer (Rohim), ketika ditemui awak media dilokasi Mengatakan, lebar jalan 6 meter sudah termasuk saluran air dan berem jalan atau lahan hijau dan panjang sekitar 300 meter, adapun tujuan kita semua warga Perum Griya Junti Asri membuka akses jalan, yang merupakan salah satu sarana pokok, untuk menunjang mobilitas kegiatan yg berkaitan dgn penggunaan Lahan Pemakaman. Bagi warga Perum Griya Junti Asri. Ini satu kesatuan yang tidakk terpisah dari bentuk perhatian nyata dalam hal kerjasama dan komunikasi yang baik antara Paguyuban kematian dengan Developer semoga tetap terjaga dengan baik dan semoga terbukanya akses jalan mempercepat penampaatan lahan.

Baca Juga :  Gelar Rapat TIMPORA, Imigrasi Wakatobi Tingkatkan Pengawasan Orang Asing

Sampai berita ini diturunkan, warga masih bersemangat bahu membahu bekerjasama bergotong royong,  sedangkan ibu-ibu berbondong-bondong memberikan konsumsi, sungguh luar biasa.

Sumber : Akmal.
Editor : Oman

Tanggapi Berita Ini