Faktual.Net, Butur, Sultra. Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Buton Utara (Butur) telah berhasil menembus pasar Internasional dalam mengekspor kopra putih ke negeri Tirai Bambu (China) kurang lebih 11 Ton.
Ekspor perdana itu dilepas langsung oleh Bupati Buton Utara, Dr. H. Abu Hasan, M.Pd yang disaksikan langsung seluruh stakeholders Butor di Eks Sekolah Kesehatan Mina-Minanga Kecamatan Kulisusu. Ahad, 10/5/2020.
Dalam sambutannya Bupati Butur, Abu Hasan menyampaikan, pemberangkatan kopra putih tersebut merupakan tindak lanjut kerja sama dengan Pt. INACOM hasil dari pendampingan Kementerian Desa PDTT melalui DITJEN PDTT.
“Hasil hari ini, tidak luput dari pendampingan Kementerian Desa PDTT. Sehingga, Kami bisa menggandeng PT. INACOM yang bergerak sebagaiĀ Platform hasil bumi sebagi tempat pemasaran masyarakat Buton Utara”, kata Ketua PDIP Sultra itu.
Selain itu, Abu Hasan mengatakan, untuk memenuhi kebutuhan pasar, target ekspor kopra putih di Kabupaten Butur setiap periodenya yaitu sebesar 100 ton, namun pada pengiriman pertama ini Pemda Butur baru menyediakan 20 Ton dan memberangkatkan 11 Ton pada pengiriman pertama.
“Kita tetap berusaha semaksimal mungkin untuk meningkatkan jumlah ekspor kita, ekspor selanjutnya bukan hanya ke negara China. Akan tetapi akan diberangkatkan ke Bangladesh dan India”, tambahnya.
Ia juga berharap kerjasama PT. INACOM dan Pemda Butur akan terus bekerja sama demi meningkatkan harga komoditas kelapa di Butur demi menjalankan perputaran ekonomi daerah disektor pertanian.
“Kita masih baru, tentu kita harus bekerja keras demi mempertahankan sumber daya Alam kita. Kami berharap kepada PT. INACOM terus menjadi pelopor komoditi bumi di Buton Utara”, pungkas pemimpin Lipu Tinadekono Sara.
Reporter : Zahirudin