Faktual.Net, Jakarta-Sebagai bentuk kepedulian Forum RTRW Kelurahan Rawa Badak Selatan (RBS), Koja, Jakarta Utara memberikan bantuan bagi korban kebakaran di Jl Tanah Merah RT 06/10 Kelurahan Rawa Badak Selatan, Sabtu (20/06/2020).
Bantuan berupa dana tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Forum RTRW Kelurahan Rawa Badak Selatan, M.Amin kepada ketua RW 10 di posko kebakaran.
Ketua Forum RTRW Kelurahan Rawa Badak Selatan, M. Amin mengatakan, bantuan yang kami berikan pada hari ini adalah merupakan sumbangan dari para ketua RW.
“Kami berharap peristiwa kebakaran ini adalah peristiwa terakhir yang terjadi di wilayah Rawa Badak Selatan,”ujar Amin.
Dalam kesempatan itu, ia juga mengajak kepada RW untuk dapat mengingatkan warganya tentang hal-hal yang bisa menyebabkan kebakaran.(Amin)