Example floating
Example floating
Example 728x250
MetropolitanPendidikan

Pembina dan Penggalang MTsN 5 Jakarta Utara bersama SMP Ar-Ridha melaksanakan Urban Scouting

×

Pembina dan Penggalang MTsN 5 Jakarta Utara bersama SMP Ar-Ridha melaksanakan Urban Scouting

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Faktual.Net, Jakarta Utara, DKI Jakarta-Pembina bersama Pramuka Penggalang MTsN 5 Jakarta bersama SMP Ar-Ridha, Jakarta Utara melaksanakan Urban Scouting atau Pramuka Perkotaan, Selasa (24/12/2024), dengan menjelajahi beberapa lokasi di pusat kota, tempat tempat yang dikunjungi ialah Kwartir Nasional (Kwarnas) dan Monumen Nasional (Monas).

Dalam perjalanannya mereka dibagi menjadi beberapa kelompok/regu, ada 6 Kelompok terbagi yang dimana masing masing kelompok mendapatkan nama dari urutan alphabet phonetic, yakni Alpha, Bravo, Charlie, Delta, Echo dan Foxtroot, yang mana setiap kelompoknya bertanggung jawab dengan tugasnya masing masing.

Example 300x600

Pembina Pramuka Gugus Depan MTsN 5 Jakarta Utara, Kak Mulyanah mengatakan, kegiatan ini bermakna untuk adik adik penggalang mengenal Kehidupan Lingkungan Masyarakat Perkotaan sekitarnya maupun lebih jauhnya, serta meningkatkan kepedulian kepada lingkungan sekitar.

“Kegiatan ini dirancang dengan mengambil nilai nilai kepramukaan dalam kehidupan sehari-hari,”ujarnya.

Ditempat pertama yang dikunjungi, yakni Kwarnas rombongan diterima hangat dari pihak Kwarnas.

Dalam sambutannya, perwakilan dari Kwarnas yakni Deputi Sekretaris Jendral, Kak Hudi Witono. SH menyampaikan, salam hangat kepada adik adik penggalang juga memperkenalkan beberapa jabatan di jajaran Kwarnas Sendiri.

Baca Juga :  Polres Kepulauan Seribu Kenalkan Profesi Polri ke Anak TK Alam Pesisir Pulau Panggang

“Terus semangat adik-adik semua dan mengikuti terus mengikuti kegiatan kegiatan nasional agar mencapai titik titik kebanggaan bagi diri adik adik sendiri,”ungkapnya.

Kak Mulyanah di kesempatan itu juga menyampaikan, ini kesempatan yang baik.

“Dimana dalam rutinitas mereka dalam kegiatan kepramukaan yang sibuk dengan latihan dan lomba, Ini adalah ajang mereka untuk refreshing dan juga berpetualang (di perkotaan),”terangnya.

Ditempat yang sama, Pembina Pramuka Gugus Depan SMP AR-RIDHA Jakarta Utara yakni, Kak Indah menyampaikan, kegiatan ini berdampak luar biasa untuk adik-adik penggalang.

“Karena, kami mengerti tidak semua anak jakarta bisa menikmati budaya atau mengetahui lingkungan Jakarta. Dengan adanya kegiatan ini, anak anak bisa belajar dan mengetahui beberapa hal terkait Kwarnas dan juga Monas,”ungkapnya.

Dikesempatan itu, Pelatih Pramuka Penggalang, Kak Asep Supriyadi, menyampaikan harapannya untuk adik-adik penggalang. Ia berharap adik-adik memiliki jiwa sosial yang baik.

Baca Juga :  LMK Lagoa Jakarta Utara Gelar Rapat Kerja

“Disamping itu, memiliki jiwa adaptasi dan interaksi terhadap masyarakat, sehingga dapat menerapkan nilai-nilai Dasa Dharma dalam kehidupan sehari-hari,”pungkasnya.

Tak lupa di kesempata itu, perwakilan para peserta kegiatan yang menyampaikan,.saya senang memiliki pengalaman baru apalagi ditemani oleh teman-teman selain dari sekolah sendiri tapi juga dari sekolah luar.

“Saya merasakan jiwa kekeluargaan pada saat melaksanakan kegiatan. Menurut saya kegiatan ini adalah kegiatan yang menarik dan seru dikala mengisi waktu liburan sekolah,”tambahnya.

Kegiatan ini berakhir pada perpisahan yang dilakukan di Monumen Nasional.
Para peserta telah melaksanakan tugas tugas mereka dan melanjutkan perjalanan pulang bersama.

“Dengan suksesnya kegiatan kali ini, Kerjasama kegiatan antara MTsN 5 Jakarta Utara beserta SMP AR-RIDHA Jakarta Utara, berharap bahwa akan ada tunas-tunas baru yang akan menjelajahi kota di tiap-tiap tahunnya agar berkesempatan memiliki pengalaman yang luar biasa menjelajahi kota,”ujar
Kak Mulyanah, Kak Amel dan Kak Indah.

(Amin)

Tanggapi Berita Ini
Example 300250
Example 120x600