Example floating
Example floating
Example 728x250
DaerahPolitik

Hasil Pleno KPU Kota Kendari : 2/3 Wajib Pilih Menginginkan Prabowo – Sandi Pimpin Indonesia

×

Hasil Pleno KPU Kota Kendari : 2/3 Wajib Pilih Menginginkan Prabowo – Sandi Pimpin Indonesia

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Faktual.Net, Kendari, Sultra. Pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto – Sandiaga Salahuddin Uno jauh mengungguli Joko Widodo – Ma’ruf Amin dalam perolehan suara. Sebanyak 2/3 Wajib Pilih Kota Kendari menginginkan Prabowo – Sandi pimpin Indonesia sebagai Presiden dan Wakil Presiden.

Hal tersebut terlihat pada hasil Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara tingkat Kota Kendari yang telah usai dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kendari pada Jum’at – Sabtu, (3-4)/5/2019 di salah satu hotel di Kota Kendari.

Example 300x600

Rapat pleno tersebut dipimpin oleh Jumwal Shaleh selaku Ketua KPU Kota Kendari beserta anggotanya dan dihadiri oleh Bawaslu Kota Kendari dan seluruh undangan yang terkait dan berkepentingan terhadap rapat pleno tersebut, mulai dari saksi peserta pemilu dan lembaga-lembaga adhoc jajaran KPU (baca : panitia Pemilihan Kecamatan (PPK)).

Baca Juga :  Kadin Sultra Dorong UMKM Menembus Pasar Global

Prabowo – Sandi keluar sebagai pemenang pilpres di Kota Kendari dengan perolehan suara sebesar 118.789 suara sedangkan Jokowi – Amin hanya memperoleh 59.100 suara dari jumlah suara sah sebanyak 177.889 suara. Dengan kata lain sebanyak 2/3 wajib pilih Kota Kendari menginginkan Prabowo – Sandi sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia untuk 2019 – 2024.

Baca Juga :  Gubernur dan Wagub Sultra bersama 16 Kepala Daerah Kabupaten Kota se Sultra Menjalani Proses Pemeriksaan Kesehatan

Dari 225.122 warga Kota Kendari yang terdaftar sebagai wajib pilih dalam data pemilih hanya sebanyak 179.870 orang yang menggunakan hak pilihnya pada Pemilu serentak yang telah terlaksana pada 17 April 2019 yang lalu. Dengan rincian 177.889 surat suara sah dan 1.981 surat suara tidak sah.

Dengan berakhirnya rapat pleno tersebut, maka dipastikan bahwa Prabowo – Sandi menang telak dari Jokowi – Ma’ruf pada Pilpres 2019 di Kota Kendari.

Reporter : Aco Rahman Ismail

Tanggapi Berita Ini
Example 300250
Example 120x600