Faktual.Net, Batang, Jateng – Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Batang menggelar silaturahmi dan deklarasi dukungan untuk Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati H. Fauzi Fallas dan H. M. Ridwan. Acara tersebut dihadiri langsung oleh Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati dan tokoh masyarakat serta para aktivis, yang dilaksanakan di Batang Teras Pandawa (BTP), Selasa siang ,(8/10/24).
Dalam giat tersebut MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Batang menyatakan dengan tegas siap mendukung dan memenangkan pasangan H. Fauzi Fallas dan H.M. Ridwan sebagai Bupati Batang tahun 2024 pada kontestasi pemilihan bupati mendatang.
Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Batang,Sodik,S.E.,S.H.,dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemuda Pancasila Kabupaten Batang berkomitmen siap mendukung dan memenangkan pasangan calon bupati.
” Kami Pemuda Pancasila Kabupaten Batang pada hari ini melakukan giat silaturahmi dan deklarasi dukungan kepada calon bupati dan calon wakil bupati H.Falas dan H.Ridwan. Pemuda Pancasila Kabupaten Batang berkomitmen dalam mendukung dan siap memenangkan pasangan calon nomor urut 1 sebagai Bupati dan Wakil Bupati Batang tahun periode 2024-2029,”tegas Sodik.
“Pertimbangan Pemuda Pancasila untuk memberikan dukungan kepada paslon nomer urut 1 ini cukup panjang maka dari itu saya selaku Ketua MPC PP Batang memerintahkan kepada seluruh anggota untuk tegak lurus satu komando mendukung dan memenangkan H. Fauzi Fallas dan H. Ridwan,”pungkasnya.
Sementara itu Calon Bupati H. Fauzi Fallas dalam sambutannya mengatakan dan harapannya agar masyarakat Kabupaten Batang bisa bijak dalam menentukan pilihan. Pemilihan Bupati Batang tahun ini merupakan perjuangan harga diri dalam menjaga marwah rakyat Batang. Fauzi Fallas berharap agar masyarakat Kabupaten Batang memilih Bupati yang asli putra daerah untuk mensejahterakan dan membangun daerahnya.
Nampak hadir dalam acara tersebut diantaranya, Dewan Suro Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Batang K.H. Abdus Syakur, Ketua NU Kabupaten Batang, H. Taufik, Tokoh Aktivis Senior Rizal Arifianto, Ketua PAC Pemuda Pancasila se-Kabupaten Batang bersama jajaran anggota Pemuda Pancasila.
Niko