Ekobis  

Keuntungan Tanpa DP, Bisa Wujudkan Impian Punya Rumah Sendiri

Faktual.Net, Jakarta-Keuntungan promo tanpa uang muka atau down payment (DP), bisa dimanfaatkan untuk wujudkan impian punya rumah sendiri.

Apalagi, banyak kemudahan yang diberikan pengembang perumahan melalui fasilitas pembiayaan mulai dari skema Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Konvensional, KPR Syariah, hingga KPR Subsidi.

Hasil riset WG Group berkolaborasi dengan periset Mfinity.id, berdasarkan data pencari rumah periode Januari – Mei 2023, mayoritas pembeli yaitu lebih dari 86% masih menyukai promo tanpa DP.

Bahkan, promo yang diberikan tanpa DP untuk proses pembelian rumah ini sangat diminati bagi generasi milenial kendati mereka terbilang memiliki penghasilan relatif besar.

Keuntungan dari free DP tersebut, dimanfaatkan generasi milenial pada investasi lain yaitu pada produk saham, kriptor, hingga reksadana.

Selain itu, generasi milenial juga memiliki kebiayaan menggunakan tabungan hanya untuk gaya hidup seperti traveling hingga menikmati pertunjukan konser musik.

Wakil Ketua Bidang Program Pembiayaan dan Perbankan di salah satu organisasi Pengembang Indonesia (PI) Fachlevi Daffa Nugraha, SE.MBA mengakui, antusias beli properti dengan memanfaatkan free DP sangat tinggi di kalangan generasi milenial.

“Menurut data internal Asosiasi PI, kami mengkonfirmasi hampir sama dengan hasil riset terkait tingginya minat milenial akan proyek rumah tanpa DP. Kami yakin milenial saat ini mempunyai kemampuan lebih dalam pengelolaan keuangan,” jelas Fachlevi Daffa Nugraha, saat ditemui Wartawan, di Jakarta, baru-baru ini.

Fachlevi menyayangkan, masih ada sebagian kecil milenial dalam mengatur keuangan lebih prioritas pada kebutuhan lifestyle hingga investasi fress money.

“Mereka juga memporsikan pada investasi yang high risk high return seperti saham, forex, ataupun kripto,” tambahnya.

Meskipun demikian, masih dikatakan Fachlevi, tak sedikit milenial bahkan memiliki antusias tinggi dalam memanfaatkan keuntungan beli rumah tanpa DP.

Umumnya, mayoritas generasi milenial yang melek investasi properti dengan memanfaatkan promo pengembang tanpa DP karena adanya akses kepemilikan rumah.

“Dengan kredit tanpa uang muka, dapat beli rumah meskipun tidak memiliki uang DP yang cukup. Ini memungkinkan lebih cepat daripada harus menabung untuk uang muka terlebih dahulu,” katanya.

Selain itu, dengan keterbatasan modal bisa memanfaatkan promo free DP dipergunakan untuk kebutuhan lain ataupun bersifat mendesak.

“Dapat menggunakan modal untuk tujuan lain, seperti pengeluaran mendesak, investasi, atau kebutuhan lainnya. Ini memberi fleksibilitas keuangan yang lebih besar,” tambah Fachlevi.

Pembiayaan yang lebih mudah, fasilitas ini sangat menguntungkan pada situasi kemampuan finansial ketika mengajukan KPR.

“Dalam beberapa situasi, mendapatkan kredit rumah tanpa uang muka mungkin lebih mudah daripada mencoba mengumpulkan uang muka yang cukup besar. Hal ini sangat membantu bagi mereka yang memiliki kesulitan mengumpulkan dana uang muka yang diperlukan,” katanya.

Kemudian, atusias generasi milenial beli rumah dengan memanfaatkan free DP juga dipicu adanya kenaikan nilai properti.

“Kenaikan harga properti bahkan melampaui kenaikan inflasi mampu memberikan keuntungan, bahkan bisa mengembalikan modal meskipun tidak mengeluarkan dana awal yang signifikan,” tambah Fachlevi.

Beberapa proyek perumahan yang menawarkan promo menarik tanpa DP yaitu Amerta Living House Bekasi.

Lokasi Amerta Living House dekat Grand Wisata, memiliki berbagai keuntungan, diantaranya fee DP, dan uang booking hanya Rp. 2,5 Juta.

Penawaran rumah tanpa DP juga bisa dimiliki pada proyek bertajuk Midland Semanan Premier yang berlokasi tak jauh dengan Stasiun KRL Kalideres, Jakarta Barat.

Melalui kerjasama dengan pembiayaan Bank Syariah Islam (BSI), Midland Semanan Premier menawarkan program tanpa DP.

Selanjutnya, program beli rumah tanpa DP juga ditawarkan pengembang Victoria Garden yang berlokasi dekat Summarecon Bekasi.  Bahkan, calon pembeli hanya menyiapkan uang booking Rp.1 Juta sudah langsung proses akad kredit.(Amin)

Tanggapi Berita Ini