Faktual.Net, Jakarta Utara, DKI Jakarta-Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (P3) Jakarta Utara melaksanakan kegiatan Silahturahmi dan Sosialisasi Empat Pilar dengan menghadirkan pembicara H.Moh.Arwani Thomafi Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan MPR RI, di Gedung Hijau Partai Persatuan Pembangunan Jakarta Utara, Jumat (01/12/2023).
N.A. Fitri Gayo, salah satu calon legislatif dari P3 Dapil 2 (Cilincing, Koja, Kelapa Gading) mengatakan, hari ini merupakan silahturahmi sekaligus sosialisasi dari H.Moh.Arwani Thomafi Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan MPR RI.
“Sekaligus masa kampanye kita sekaligus mengkonsolidasikan seluruh relawan dan kader untuk bersiap karena kita akan melakukan tahapan kampanye terbuka sehigga kami merapatkan barisan untuk mengembalikan suara Partai Persatuan Pembangunan kejayaan di Dapil 2 semoga kami bisa meraih satu kursi di Dapil 2,”ujarnya.
Ditempat yang sama, Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan Jakarta Utara, Junaedi mengatakan, hari ini adalah hari yang istimewah sekali karena berkumpulknya segenap kader P3 yang memang Kita sebagai DPC memang mempunyai satu tekad meraih satu kursi baik di Dapil 2 dan Dapil 3.
“Tetap semangat, usaha tidak membohongi hasil.Tetap semangat dan hasil yang maksimal,”ungkapnya.
H.Moh.Arwani Thomafi Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan MPR RI, mengucapkan syukur alhamdullillah, hari ini saya selaku Ketua Fraksi P3 DPR RI bersilahturahmi bersama para tokoh masyarakat yang tergabung di DPC P3 Jakarta Utara.
“Dikalangan milineal tadi menyampaikan pentingnya kita dalam menghadapi pemilu 2024 tetap mengedepankan kebersamaan, persatuan dan kesatuan kita.Pemilu ini sebagai sarana bagi kita kembali merancang bagaimana membangun bangsa Indonesia dan mensejahterahkan rakyat Indonesia melalui para pemimpinnya baik di eksekutif maupun di legislatif.
Oleh karena itulah komitmen dari kader P3 luar biasa untuk memperjuangkan persoalan ekonomi rakyat, memperjuangkan ketersedian lapangan pekerjaan rakyat,.mengikhtiarkan agar kebutuhan rakyat, bahan pokok yang visa terjangkau dan murah, memperjuangkan keberkahaan hidup kita di bidang kesehatan dan pendidikan serta sosial,”bebernya.
Tadi juga disampaikan, lebih jauh ia mengatakan, bagaimana P3 berkomitmen pada pemilu ini untuk memperjuangkan ketersedian rumah tempat tinggal layak huni untuk 17 juta rakyat, beasiswa satu keluarga satu sarjana, gizi gratis untuk balita, komitmen hidup berkah bisa di rasakan oleh rakyat Indonesia melalui bersama-sama memilih pemimpin, memilih anggota DPR untuk bisa mengawal pembangunan bangsa Indonesia kedepan.
“Kami di DPR terus mengingatkan agar betul-betul fokus pada pemilu ini adalah pesta rakyat, pemilu ini adalah moment adu gagasan dan bukan saling menjelekkan antar kontestan, bukan untuk saling mengubar hal negatif antar konsestan.Ayo sama-sama kita buat pemilu ini menjadi pemilu yang penuh konsentasi gagasan konsentasi untuk berbuat baik bagi bangsa Indonesia,”ungkapnya.
(Amin)